• Jalan Prof. Dr. Soepomo, SH., Umbulharjo, Yogyakarta

Audiensi

AUDIENSI
Program Kerja HMPS Pendidikan Matematika
Periode 2023/2024

Pada Selasa, 31 Januari 2024, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UAD mengadakan kegiatan Audiensi Program kerja Periode 2023/2024 dengan pokok bahasan yang bertajuk “Menginspirasi Melalui Aspirasi” yang dilaksanakan dalam ruang Virtual Google Meeting. Kegiatan ini merupakan bentuk pemberian wadah dalam menyalurkan aspirasi, kritik, serta saran dari berbagai pihak terhadap kinerja Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika periode 2023/2024. Adapun rangkaian acara pada kegiatan ini yaitu registrasi panitia dan peserta, pembukaan yang disampaikan oleh MC, kalam illahi, sambutan dari Ketua Program Studi Pendidikan Matematika UAD, penyampaian program kerja HMPS Pendidikan Matematika 2023/2024, tanggapan & tanya jawab, dan ditutup oleh MC.

Kegiatan ini dilaksanakan secara terbuka dengan mengundang Ketua Program Studi Pendidikan Matematika UAD, beberapa dosen Pendidikan Matematika, delegasi demisioner, dan delegasi tiap angkatan. “Banyak saran yang diberikan kepada HMPS Pendidikan Matematika 2023/2024 meskipun tidak semua dapat kami jalankan, akan tetapi kami akan memberikan rancangan program yang sesuai dan tetap menjalin sinergi yang baik dalam kepengurusan” ujar Bela Saputri Dewi selaku Ketua HMPS Pendidikan Matematika 2023/2024.